Thursday, September 27, 2012

Mantan Katy Perry Tewas Bersama Seorang Nenek


HOTSPOTSONE -- Mantan kekasih Katy Perry, pemeran dalam film Sons of Anarchy, Johnny Lewis, ditemukan tewas di rumah seorang wanita tua, satu minggu setelah bebas dari penjara. Pihak berwenang hingga kini masih menyelidiki kematian pria usia 28 tahun itu.

Tampak luka lebam pada tubuhnya, seperti dipukuli. Saksi mengatakan, kalau Lewis sempat baku hantam dengan beberapa pria sebelum membunuh wanita tua tersebut. Ia berkelahi tanpa senjata, seperti yang dilansir TMZ.

Mantan Katy Perry ini juga terlihat sedang melompat ke rumah nenek tersebut. Tak lama kemudian, suara wanita berteriak pun terdengar. Keributan tersebut membuat orang-orang di sekitar rumah si nenek untuk menghubungi 911.

Jonathan Kendrick "Johnny" Lewis memang sebelumnya memiliki catatan kriminal, tapi hal ini tak berkaitan dengan kekerasan. Menurut catatan, belakangan ini Lewis memang banyak menghabiskan waktunya di pusat rehabilitasi dan psikiatri akibat pengaruh obat-obatan. Ia juga baru saja dibebaskan dari penjara, 21 September lalu.

Jonathan Mandel, pengacara Johnny Lewis sangat kaget atas kematian kliennya ini. Ia menolak untuk membahas kasus kriminal dan obat-obatan yang berkaitan dengan kliennya tersebut.

http://life.viva.co.id/news/read/354998-mantan-katy-perry-tewas-bersama-seorang-nenek

No comments:

Post a Comment